Universitas Atma Jaya Yogyakarta Bersinergi dengan SpringerLink Tingkatkan Literasi Informasi Mahasiswa

0

Pelatihan Literasi Informasi atau e-Resources.

YOGYAKARTA – Perpustakaan Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) kembali mengadakan Pelatihan Literasi Informasi (E-Resources) bertajuk “Sosialisasi dan Pemanfaatan Electronic Journal Springerlink.” Kegiatan tersebut dilakukan secara hybrid di Ruang Audiovisual Perpustakaan Pusat UAJY, Selasa (10/9/2024).

Tujuan dari kegiatan tersebut untuk melatih kemampuan mahasiswa dalam mengakses jurnal, buku, dan artikel ilmiah dari platform publikasi ilmiah seperti SpringerLink. Adapun narasumber sosialisasi tersebut adalah Licensing Manager Springerlink Nature Indonesia Handoko Bagaskara.

Dalam session-nya, secara detail Handoko memandu para peserta mengenai cara mudah mengakses, menyaring, dan mengunduh publikasi yang diinginkan pada website SpringerLink.

“Berkat kerja sama SpringerLink dan kampus UAJY, teman-teman jadi punya hak untuk mengakses sekitar tiga ribu jurnal dan 10 subjek penelitian secara gratis. Kalian hanya perlu login menggunakan student email saja dan ribuan publikasi internasional siap membantu mempermudah tugas perkuliahan kalian,” papar Handoko.

Sementara itu, Kepala Perpustakaan UAJY Cornelius Hudiananto SKom mengatakan, kerja sama antara UAJY dan SpringerLink sudah berlangsung selama delapan tahun dan akan terus diperbaharui untuk mendukung kebutuhan akademik. Adanya kemitraan tersebut menunjukkan komitmen universitas dalam menunjang sumber daya yang lengkap bagi seluruh Sivitas Akademika.

Hudiananto juga berpesan agar privilege tersebut bisa dimanfaatkan secara optimal dan bijaksana oleh seluruh mahasiswa UAJY. Ia juga berharap, sosialisasi tersebut bisa memperkenalkan sumber referensi yang sudah menjadi langganan begitu banyak kampus. Di antaranya SpringerLink. “Terutama bagi mahasiswa baru dan mahasiswa tingkat akhir yang tengah mengerjakan skripsi atau tugas akhir,” pungkasnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *